Hai hai haaiiiii sobat forzaku tercinta. Bicara keluarga ya, pasti sobat sekalian punya sanak saudara yang terikat hubungan bernama keluarga. Walaupun kita berbeda keturunan, notabene kita semua adalah saudara. Ya demi kemanusian juga, jangan sampai mendiskriminasi satu sama lain yaa :)
Oke, keluarga yang biasa ada di rumah. Bapak, Ibu, Kakak, Adik. Lingkungan keluarga dapat membentuk pribadi seorang. Sobat sekalian merasa tidak, jika sobat mempunyai banyak keluarga di luar keluarga rumah? Seperti teman, guru, dan lainnya. Di DA SMA N 1 Klaten kami menganggap Pramuka sebagai wadah menjalin hubungan erat bersama keluarga. Tentu keluarga selain orang di rumah.
Keluarga Besar DA SMA N 1 Klaten. Terdiri dari, Pembina, DA, DI, DE, dan CaDA. Pembina sebagai orang tua. DI dan DE sebagai kakak tercinta, dan DA serta CaDA sebagai adik-adik yang masih perlu bimbingan. Kenapa alumni-alumni DA SMA N 1 Klaten masih tetap peduli dengan DA? Bukankah mereka sudah memiliki kesibukan sendiri? Oke, inilah konsep keluarga. Kami datang sebagai CaDA. Kami bekerja sebagai DA, dan kami membantu sebagai DI, dan DE. DI, dan DE hanya sebatas pemberi saran, pemasok semangat, dan pemberi petuah.
Kontribusi DI dan DE bisa kami rasakan saat akan mengikuti perlombaan. Bila Pembina tidak dapat hadir, DI, dan DE yang telah memiliki pengalaman akan memandu DA untuk berlatih. Memberikan banyak saran bermanfaat serta memupuk semangat. Selain menjelang lomba, DI dan DE juga berkontribusi dalam hal penyusunan progja, menyelesaikan kesulitan dan hambatan.
DI dan DE bukan sebagai konseptor, bukan sebagai penggerak. Seluruh konsep dalam sebuah acara ambalan tetap dipegang oleh DA yang menjabat. DI dan DE hanya memberikan pilihan-pilihan untuk menyempurnakan konsep kami. Serta menceritakan beberapa pengalaman dalam menghadapi hal yang sama.
Bagi DA, keberadaan DI dan DE sangat membantu. Selain sebagai kakak, DI dan DE juga menambah wawasan kami mengenai berbagai hal. Misalnya dunia perkuliahan, jejaring sosial, keorganisasian, bahkan kepemimpinan. DI dan DE adalah bagian dari ambalan. Karena mereka tentu saja pernah membanggakan nama ambalan pada masa mereka menjabat.
Berikut beberapa foto DI dan DE.
|
Semangat sampai akhir |
|
DI yang sebentar lagi akan menjadi DE |
|
DE pada lomba KBBS |
|
DE |
|
Kami serumpun, DA, DI, DE |
|
Kontribus DE dalam sebuah lomba. Memberi semangat dan rasa percaya diri |